Temu Kangen Alumni SMP A.Yani Panca Arga Magelang

    Temu Kangen Alumni SMP A.Yani Panca Arga Magelang
    Alumni SMP A.Yani Angkatan 89 Andalan, Saat Acara Temu Kangen Dilanjutkan Sesi Foto Bersama

    MAGELANG - Dalam rangka menjalin hubungan silaturahmi dan mengenang zaman mengenyam pendidikan tingkat sekolah menengah pertama, alumni SMP A.Yani angkatan 1986-1989 menggelar Reuni Temu Kangen bertempat di D' Brajan Cafe dan Resto Jl. Japunan - Sraten Magelang, (26/11) Minggu kemarin.

    Kegiatan temu kangen alumni SMP A.Yani mengenang selama kurang-lebih 34 tahun dapat menjadikan semangat kebersamaan dalam membangun silaturahmi antar alumni.

    Imas Kusamawati Hadi Widodo menjelaskan, bentuk pertemuan dan temu kangen alumni SMP A.Yani ANDALAN 89 tersebut diawali dengan semangat untuk membangun soliditas antar rekan - rekan seangkatan alumni untuk saling mempererat tali silaturahmi, selama 34 tahun berpisah sehingga munculah ide dengan menggelar acara temu kangen alumni SMP A.Yani di D' Brajan Cafe dan Resto Magelang, " terang Imas Kusumawati.

    " Acara ini selain temu kangen para alumni, juga untuk memupuk rasa kebersamaan dan kekeluargaan para alumni SMP A.Yani Panca Arga Magelang angkatan 1989 ANDALAN, " pungkasnya.

    Ditempat yang sama, Erna Nurul Susanto menyampaikan, mengucapkan terima kasih kepada rekan - rekan alumni SMP A.Yani angkatan 1989 ANDALAN yang hadir di acara temu kangen ini, sehingga dalam waktu 34 tahun dapat saling bertemu dengan penuh rasa kekeluargaan.

    " Alhamdulillah dengan adanya temu kangen ini dapat berjalan dengan penuh gembira serta semangat dalam menjalin silaturahim antar alumni SMP A.Yani angkatan 89 ini, " tambahnya.

    Kegiatan pertemuan diawali dengan sambutan  perwakilan dari alumni, dilanjutkan do'a dan acara ramah tamah dan diakhiri dengan sesi foto bersama alumni SMP A.Yani di depan Resto D'Brajan Cafe dan Resto.

    Kegiatan temu kangen alumni SMP A.Yani berjalan dengan lancar dan sukses.

    Pen: Gunawan Mgl 

    Rony

    Rony

    Artikel Sebelumnya

    Dandim Magelang Pimpin Acara Penerimaan...

    Artikel Berikutnya

    Danramil 03/ Bandongan Jalin Silaturahmi...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Babinsa Berikan Dukungan dan Motivasi Kepada Peternak Ikan
    Hendri Kampai: Pemimpin Korup Itu Mengkorupsi Janjinya Sendiri
    KN. Ular Laut-405 Bakamla RI Selamatkan Kapal Terombang Ambing di Laut Flores
    Polresta Magelang Gelar Wisuda Purna Bakti: Momen Haru Penghormatan untuk 29 Purnawirawan Polri

    Ikuti Kami